| 1 komentar ]

Asap Rokok
Adalah sisa pembakaran dari rokok yang anda nyalakan. Asap rokok mengandung zat dan racun yang berbahya dan secara perlahan tetapi pasti akan menimbulkan berbagai penyakit yang merugikan.

Zat – zat yang terkandung dalam rokok
  • Nikotin adalah zat adiktif yang dapat menyebabkan ketagihan
  • Tar adalah substansi kompleks yang terdiri dari berbagai bahan kimia dan diketahui sebagai penyebab kanker.
  • Karbon Monoksida (CO) adalah gas bercun yang dapat menurunkan jumlah oksigen di dalam darah.
  • Senyawa Radioaktif : diketahui sebagai penyebab kanker.
  • Hidrogen Cyanida adalah zat yang dapat merusak bulu-bulu halus (Cilia) di saluran pernafasan, padahal Cilia ini dibutuhkan agar paru-paru tetap bersih.
  • Dan terdapat lebih dari 4000 bahan kimia lain yang merugikan yang terkandung dalam asap rokok.

Rokok dan Kesehatan
Merokok dapat menurunkan derajat kesehatan baik yang berefek langsung seperti batuk, sesak napas, pusing-pusing maupun yang berefek jangka panjang seperti, stroke, jantung koroner, kanker paru-paru, kanker mulut, kanker tenggorokan dan impotensi, gangguan kehamilan dan janin dapat terjadi pada ibu perokok.

Bahaya Merokok

1. Perokok aktif

  • Meningkatkan resiko 2x lebih besar untuk mengalami serangan jantung.
  • Meningkatkan resiko 2x lebih besar untuk mengalami stroke.
  • Meningkatkan resiko mengalami serangan jantung 2x lebih besar lagi bagi mereka yang mempunyai tekanan darah tinggi.
  • Meningkatkan resiko 10x lebih besar untuk mengalami serangan jantung bagi wanita pengguna pil KB.
  • Meningkatkan resiko 5x lebih besar menderita kerusakan jaringan anggota tubuh yang rentan.

2. Perokok pasif

  • Bahaya kerusakan paru-paru, dengan kadar nikotin, karbon monoksida, serta zat-zat lain yang lebih tinggi dalam darah.
  • Memperparah penyakit yang sedang diderita.
  • Kemungkinan mendapat serangan jantung yang lebih tinggi bagi mereka yang mengidap penyakit jantung.
  • Anak-anak yang orang tuanya merokok akan mengalami batuk, pilek dan radang tenggorokan serta penyakit paru-paru lebih tinggi.
  • Wanita hamil yang merokok akasn melahirkan bayi yang kurus, cacat dan cenderung lahir mati atau meninggal beberapa hari setelah dilahirkan.
  • Asap rokok suami akan mempengaruhi bayi dalam kandungan instrinya.

| 0 komentar ]

Bagi Anda yang ingin memberi kritik dan saran untuk blog kami, silakan kirim pesan Anda pada kontak form dibawah ini. Trims...


| 0 komentar ]

Hai…. Anak- anak PMR Smansa. Hal baru yang dari dulu kita tunggu-tunggu akhirnya jadi juga. Hal yang mungkin akan membuat kita senang, yang akan membuat orang lain marah, atau yang akan membuat orang lain iri.

Mulai hari ini “PMR Smansa (PMR SMAN 1 Genteng” memiliki nama (julukan) dan logo. Dengan nama “Satwika Red Cross” dan dengan logo yang sudah kita buat seperti logo yang ada di bawah.